Ahlan wa sahlan, selamat datang di situs resmi DPW Hidayatullah Sumsel Arsip berita

Sambut Ramadhan, Laznas BMH Gelar Aksi Bersih-Bersih Masjid Pedalaman


Banyuasin (hidayatullahsumsel.com)
 --- Dalam rangka menyambut Ramadhan 1444 H, Laznas Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Perwakilan Sumsel bersama santri dan warga Pesantren melakukan aksi bersih-bersih masjid pedalaman. Aksi ini dilakukan di Masjid 
Madinatul Aqsho, Pesantren Hidayatullah Banyuasin, Desa Tanjung Merbu, Kec. Rambutan (4/3).

Kegiatan yang diinisisasi Lasnaz Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Perwakilan Sumsel, Bank Syariah Indonesia (BSI), dan BSI Maslahat  ini mendapat  antusiasme warga dan santri yang luar biasa sehingga program ini berjalan dengan baik. Solidaritas dan suasana kekeluargaan terlihat jelas saat kegiatan ini berlangsung. Ini merupakan wujud kepedulian bagi warga setempat dan para santri akan pentingnya kebersihan sarana ibadah. 

“Alhamdulillah, hari ini kami bersama dai dan para santri Pesantren Hidayatullah menggelar aksi bersih-bersih masjid pedalaman di Masjid Aqshol Madinah,” terang Kepala Perwakilan BMH Sumsel, Ust. Solihin.

Ustadz Taufik Hidayat, menyampaikan apresiasi kepada Baitul Maal Hidayatullah dan BSI Maslahat yang telah menginisiasi program ini. 

"Sebagai ketua DKM Masjid Madinatul Aqso mengucapkan terima kasih kepada BMH, BSI dan BSI Maslahat atas program bersih-bersih masjidnya, semoga menjadi jariyah dan menjadi keberkahan di masa yang akan datang," ungkapnya

“Kegiatan ini sangat bermanfaat mengingat kebersihan adalah sebagian dari iman, apalagi tidak lama lagi kita akan kedatangan bulan Ramadhan,” tambahnya.

Kegiatan yang dilakukan selain bersih-bersih masjid, tim relawan juga memperbaiki sarana tempat wudhu, pemberian sarana ibadah (karpet), dan melakukan pengecatan.

BMH berharap, masyarakat pedalaman bisa lebih menyadari datangnya Ramadhan yang tidak lama lagi, sehingga dapat beribadah dengan sebaik-baiknya, dengan sarana yang bersih, sehingga syiar Islam makin semarak di titik-titik pedalaman,” tutup Kepala Perwakilan BMH Sumsel, Ust. Solihin. *|.

Posting Komentar

Silakan memberikan komentar.
Untuk menghindari adanya spam, mohon maaf, komentar akan kami moderasi terlebih dahulu sebelum ditayangkan.

Terima kasih.
Subhanallah!
Sepertinya ada sesuatu yang tidak beres dengan koneksi internet Anda. Hubungkan lagi koneksi internet Anda dan mulailah berselancar kembali!